Translate

Tampilkan postingan dengan label Psychology. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Psychology. Tampilkan semua postingan

Selasa, 18 Juni 2019

Tipe Pribadi di Group WA

Berprasangka baik dan berpikir positif Kunci kebahagiaan ,,,

Ingatlah selalu ketika kita berprasangka baik maka hal-hal baiklah yang akan kita jumpai di sepanjang waktu kehidupan kita*.

Dan ketika kita selalu berprasangka buruk maka hal-hal buruklah yang akan selalu kita jumpai setiap hari.

Jangan pernah mengeluh jika kita termasuk orang-orang yang selalu merasakan pengalaman yang negatif dan tidak menyenangkan di sepanjang hidup kita.
Karena kita dan pikiran kita sendirilah penyebabnya.

Berusahalah selalu untuk memperbaiki cara berpikirmu, agar hidupmu tidak selalu dirundung masalah.

Ubah cara berpikir kita saat ini juga agar kita tidak lagi menjumpai pengalaman negatif dan tidak menyenangkan. 

Mari kita cek cara berpikir  kita masing2 yang tercermin dari komentar-komentar kita setiap hari :

1.  Melihat rekan naik pangkat

Orang positif: Saya akan belajar dari dia.
Orang negatif: Pasti dia  pinter banget cari muka.

2.  Melihat orang pergi liburan ke luar negeri ?

Orang positif: Semoga kelak aku bisa seperti dia.
Orang negatif: Photonya paling cuma buat pamer-pamer doang.

3. Membaca status di WA/fb
Orang positif: Terimakasih untuk infonya izin share ya...

Orang negatif: Ah infonya basi saya sudah pernah baca kok.

4. Membaca status humor di WA/FB.

Orang positif:  Terimakasih telah bisa membuat saya tersenyum pagi ini.
Orang negatif:  Garing! Gak lucu!

5.  Turun Hujan.

Orang positif : Syukur udaranya jadi sejuk.
Orang negatif: Ah kalo pas lagi perlu terang malah hujan, Dasar Sial !!

6.  Dapat Bonus

Orang positif: Syukur bisa buat bayar-bayar kebutuhan.
Orang negatif: Percuma juga ada bonus, gak cukup buat bayar2 kebutuhan.
O
7. Melihat orang berpakaian Sederhana.

Orang positif: Duh dia orang yang sederhana sekali ya meskipun pejabat.
Orang negatif: Pejabat Tinggi tapi penampilannya kok kampungan gitu sih.

8. Punya Motor.

Orang positif: Syukur punya motor, enaknya naik motor itu klo pas panas gak kehujanan dan klo pas hujan gak kepanasan.
Orang negatif: Begini neh klo naek motor, klo pas ujan basah kuyup gak kayak orang yang punya mobil.

9. Membaca postingan ini
Orang Positif: Terimakasih sudah diingatkan, mohon izin sharing ya biar manfaat bagi yang lain.
Orang Negatif:  "Gak mau baca" karena dianggap menyindir dan menyinggung atau terlalu kasar.

Tipe yang manakah kita....? 
Itulah yang akan menentukan nasib kita.

Mau ubah nasib ?
Jadilah Manusia yang selalu berpikir positif..

INGATLAH..           KEKUATAN PIKIRAN SANGAT MENENTUKAN JALAN HIDUPMU

Jumat, 14 Juni 2019

Penyakit Psikologis

EFEK DUNNING-KRUGER
Kalau di Group WA atau FB yang anda ikuti ada anggota group yang gemar menyebarkan postingan atau artikel bernada kebencian atau memaki kelompok tertentu, maka kemungkinan ‘rekan’ Anda itu mengidap gejala Dunning-Kruger.
Gejala penyakit psikologis ini biasanya terpapar pada mereka yang menganggap dirinya lebih hebat dari semua orang, sehingga perilaku “halu” ini membuatnya mudah memaki atau meremehkan orang lain.
Berbekal bacaan online, atau kadang hanya berdasar keyakinan pribadi, ia mendaku diri menjadi jaksa sekaligus hakim buat kelompok yang dimusuhinya.
Hal yang paling mengkhawatirkan dari mereka ini, adalah keengganannya menerima kenyataan bahwa orang lain bisa saja mengajukan opini berbeda, atau berseberangan.
Keyakinan seperti ini biasanya kadang dikait-kaitkan dengan keyakinan agamanya. Lumrah didapati bahwa pemeluk agama tertentu selalu merasa agamanya satu-satunya yang benar, yang lain salah dan keliru.
Dalam ilmu psikologi, efek Dunning-Kruger ini dianggap sebagai gejala yang parah karena pengidapnya tidak memiliki kemampuan untuk mengukur diri sendiri, sehingga selalu terjebak ke dalam kondisi halusinasi yang merasa diri lebih berilmu daripada yang lain.
Penemu gejala psikologis ini, David Dunning dan Justin Kruger dari Cornell University menyatakan bahwa, "kesalahan dalam menilai orang lain sejatinya berawal dari kesalahan menilai diri sendiri”.
Artinya ilmu TAHU DIRI-nya kurang. Atas temuannya, Dunning dan Kruger berhasil mendapatkan hadiah Nobel di tahun 2000 untuk bidang Psikologi.
Kata Imam Ali kw, sejalan dengan efek ini, bahwa “Seseorang cenderung memusuhi sesuatu yang tidak dipahaminya”. Jadi #sabarki saja.
Do not be troubled about whether your heart is good or bad, or your sin light or grievous. Only determine in your heart that you will be born into the Pure Land, and so repeat the "Namu Amida Butsu" with your lips, and let the conviction accompany the sound of your voice.…- Honen  - Japanese Buddhism (died 1212)


Source :  Tri WW, youtube, https://youtu.be/mZxCuymd_3E